Beranda » KBM di SMP IT Nuurusshidiiq Selama Pandemi Covid-19, Siswa yang Ada di Zona Merah Tidak Diizinkan Belajar Secara Tatap Muka
brand school smpit nuurusshidiiq

KBM di SMP IT Nuurusshidiiq Selama Pandemi Covid-19, Siswa yang Ada di Zona Merah Tidak Diizinkan Belajar Secara Tatap Muka

Kepala SMP IT Nuurusshidiiq, H. Achmad Chaerudin, S.Ag., menghadiri acara talkshow di RCTV Cirebon dengan tema Kangen KBM Tatap Muka pada Kamis (10/20/2020).

Achmad menjelaskan, Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di SMP IT Nuurusshidiiq pada era new normal, melaksanakan tatap muka khusus untuk siswa yang mondok dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan durasi tatap muka maksimal empat jam.

“Siswa yang tidak mondok, dibuatkan shif bergilir tatap muka dengan beberapa syarat, di antaranya mendapat izin dari orang tua, dalam kondisi sehat dan tempat tinggalnya tidak masuk dalam zona merah,” kata Achmad.

Achmad menambahkan, bagi yang siswa yang tidak diizinkan tatap muka, bukan berarti tidak masuk, tetapi dapat penugasan secara online dari guru mata pelajaran.

“Pesan saya kepada siswa untuk tetap menjaga kesehatan, ikuti protokol kesehatan dan tetap semangat belajar. Jangan sampai terlena bermalas-malasan atau patah semangat untuk belajar. Adapun mata pelajaran yang susah, bisa dikonsultasikan kepada guru mata pelajaran masing-masing,” katanya.

Achmad juga mengimbau kepada wali kelas untuk tetap memantau kegiatan pembiasan belajar di sekolah yang dilaksanakan di rumah para siswa, di antaranya salat 5 waktu, salat sunah, tadarus, dan kegiatan sosial untuk beramal saleh.

“Disamping itu, kami pun meminta laporan kooperatif dengan orangtua jika ada siswa yang ke luar kota. Hal ini untuk mengantisipasi pencegahan penyebaran covid-19. Mari bersama-sama menjaga kesehatan dan tingkatkan ibadah  serta berdoa bersama agar pandemi ini segera berakhir,” ungkapnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top